Cara Merawat Kuku Kaki

Setiap wanita pasti ingin Memiliki Kuku kaki yang terawat dan bersih karena dapat menambah rasa percaya diri. Kuku kaki sering luput terhadap perawatan tubuh yang dilakukan setiap hari. Tetapi nyatanya, jika kuku kaki tidak dirawat maka akan menimbulkan masalah infeksi dan rasa sakit yang serius, dan juga dapat membuat ketidak nyamanan terhadap aktivitas anda, apalagi disaat anda berjalan menggunakan sepatu yang berhak tinggi. Membiasakan diri dalam merawat kuku kaki sebetulnya sangatlah mudah dan sederhana untuk dilakukan. berikut ini cara merawat kuku kaki agar bersih dan sehat.

1. Membersihkan kaki
Biar bagaimanapun anda menggunakan sepatu untuk menutupi atau melindungi kaki anda, itu tidak menjamin kaki anda bersentuhan dengan kuman dan kotoran. Untuk itu setelah anda melakukan aktivitas anda diharuskan untuk selalu membersihkan kaki terutama dibagian kuku kaki. Bilaslah kaki anda dengan air mengalir hingga bersih, jangan lupa gunakan sabun. Selain sabun dan air, penggunaan bahan alami seperti cuka sari apel sangat baik untuk membersihkan dan mencegah jamur pada kuku kaki anda.  

2. Gunakan sikat lembut

Kuman atau bakteri dan kotoran sangat mudah menempel pada sudut kuku kaki.  Maka dari itu perlunya mengoleskan sabun antiseptik dan sikat secara perlahan. Lakukanlah secara teratur saat anda mandi dan selesai beraktivitas.

3. Jaga kuku tetap pendek

Kuku yang panjang memang terlihat lebih bagus. Tetapi kuku kaki yang panjang memungkinkan menempelnya kuman, bakteri dan kotoran pada kuku sehingga itu akan menyulitkan dalam membersihkannya. Jika anda bukan orang yang telaten dalam membersihkan kuku kaki, alangkah baiknya anda untuk memotong kuku kaki secara berkala agar lebih praktis dalam melakukan perawatan.

4. Nail Filer


gunakanlah nail filer untuk membersihkan kuku. Pada bagian runcing yang bersih digunakan untuk membersihkan sudut-sudut dan ujung kuku kaki. Bersihkan kaki terlebih dahulu sebelum menggunakan nail filer untuk memudahkan mengeluarkan kotoran yang kering dari sudut-sudut kuku kaki.

5. Gunakan pelembap

Menjaga kuku kaki agar lembut dan bersih, cobalah gunakan pelembabp secara teratur. Ini untuk mencegah kuku dari kerusakan. Selain itu juga, pelembab juga dapat memberikan kilauan pada kuku kaki dan mencegah keretakan pada kuku kaki. Gunakan pelembap setelah mandi setiap pagi dan malam hari usapkan sampai ujung kuku kaki agar selalu lembap dan tidak mudah patah.

6. Pemakaian cat kuku

Hindarilah pemakaian cat kuku yang berlebihan karena kuku anda akan menjadi kekuningan, kalau anda ingin mewarnai kuku anda, sebelum diwarnai gunakanlah base coat agar cat kuku tidak langsung menempel pada kuku kaki. Jika anda ingin membersihkan kuku kaki dari cat kuku, gunakan pembersih yang alkoholnya berkadar rendah agar kuku kaki tidak kering. Berikan waktu seminggu sekali setiap bulan terhadap penggunaan cat kuku.

7. Nutrisi yang cukup

Biar kuku kaki anda terlihat sehat, selain perawatan dari luar anda juga harus memberikan perawatan dari dalam sangatlah penting. Memberikan asupan nutrisi  dan kalsium haruslah cukup, dengan mengkonsumsi macam makanan yang mengandung kalsium, seperti ikan, kedelai, susu yang rendah lemak, dan sayur-sayuran.


Itulah penjelasan mengenai cara merawat kuku kaki agar bersih dan sehat. Selalu pastikan anda untuk menjaga kebersihan kuku. Semoga artikel ini dapat membantu dan bermanfaat.
Cara Merawat Kuku Kaki Rating: 4.5 Diposkan Oleh: mirotales1

Posting Komentar